Tuesday, August 1, 2017

"Syarat-syarat Mencari Ilmu"


ذُكَاءٍ وَحِرْصٍ وَاصْطِبَارٍوَبُلْغَةٍ # وَاِرْشَادُ اُسْتَاذٍ وَطُوْلِ
زَمَانٍ
--
Pada 
#NgajiKitabAlala hari ini, kita akan kupas bait #2 mengenai "Syarat-syarat Mencari Ilmu". Terdapat 6 syarat yang harus dipenuhi pencari ilmu dalam rangka mencapai kebermanfaatan ilmu, yaitu:
--
1. Cerdas; artinya kemampuan untuk menangkap ilmu. Bukan berarti IQ harus tinggi, walaupun dalam mencari ilmu IQ yang tinggi sangat menentukan sekali, perlu diingat  bahwa kecerdasan  adalah laksana pedang, semakin sering diasah dan dipergunakan maka pedang akan semakin mengkilat dan tajam. Adapun bila didiamkan maka akan berjarat dan tumpul..begitu pula akal, semakin sering dibuat untuk berfikir dan mengaji maka akan semakin tajam daya tangkapnya dan bila dibiarkan maka akan  tumpul, tidak akan mampu menerima ilmu apapun juga.
--
2. Semangat; artinya sungguh-sungguh dengan bukti ketekunan. Mencari ilmu tanpa kesemangatan dan ketekunan tidak akan menghasilkan apa-apa, apalagi ilmu agama adalah sesuatu yang mulia yang tidak akan dengan mudah bisa didapatkan. Karena mencari ilmu itu sulit, apa yang kemarin dihafalkan belum tentu sekarang masih bisa hafal. Maka dari itu diperlukan istiqomah (kontinyu) dan berulang karena tabiat manusia itu LUPA.
--
3. Sabar; artinya tabah menghadapi cobaan dan ujian dalam mencari ilmu. Orang yang mencari ilmu adalah orang yang mencari jalan lurus menuju penciptanya. Syetan sangat membenci pada mereka, apa yang dikehendaki syetan adalah agar tidak ada orang yang mencari ilmu, tidak ada orang yang akan mengajarkan pada umat bagaimana cara beribadah dan orang yang akan menasehti umat agar tidak tergelincir kemaksiatan. Oleh karena itu, kesabaran adalah sebuah keniscayaan bagi para pencari ilmu.
--
[LANJUT DI KOLOM KOMENTAR]
--
Semoga kita termasuk yang Allah mampukan untuk memenuhi syarat-syarat tersebut. Aamiin allahumma aamiin....


No comments:

Post a Comment

Janji Allah Bagi Orang Yang Menikah

Bismillah was shalatu was salamu ‘ala Rasulillah, wa ba’du, Diantara janji Allah bagi orang yang menikah, Allah janjikan kecukupan untuk me...